Nama Lokal Keramu
Nama Latin Dacryodes rostrata (Blume) H.J.Lam
Family Burseraceae
Lokasi Penanaman Trek Bandang
Nama Penanam
Kode Kolektor
Tanggal Penanaman
Tinggi Tanaman
Diameter Tanaman
Usia Tanaman
Asal Tanaman

Deskripsi

Pohon tinggi hingga 45 meter dengan diameter batang hingga 200 cm. kulit abu-abu gelap halus hingga bersisik. Buah lonjong atau bulat telur matang berwarna biru. Buah Kumbayau diketahui mengandung nutrisi signifikan dan kaya akan kandungan antioksidan jenis fenolik dan flavonoid.

Persebaran: Malaysia, Indonesia, Vietnam, dan Filipina

Manfaat

Masyarakat lokal di Malaysia umumnya mengawetkan buah dalam larutan garam atau larutan kecap untuk kemudian dimakan sebagai makanan pembuka dengan nasi maupun bubur. Biji kumbayau dimanfaatkan sebagai bahan baku dalam pembuatan sabun, cat, pernis, kosmetik, dan lain sebagainya. Kayu dari tumbuhan Kumbayau digunakan untuk papan penumbuk padi. Resinnya digunakan untuk membuat obor.