Nama Lokal Meranti
Nama Latin Shorea sp.
Family Dipterocarpaceae
Lokasi Penanaman
Nama Penanam
Kode Kolektor
Tanggal Penanaman
Tinggi Tanaman
Diameter Tanaman
Usia Tanaman
Asal Tanaman

Deskripsi

Merupakan pohon yang menghasilkan resin termasuk dalam kelompok pohon pengisi hutan tropis. Sebaran alaminya dari daerah Asia Tenggara. Daunnya berwarna hijau berbentuk oval – lonjong, terdapat domatia pada tulang daun bagian belakang/bawah berupa tonjolan kecil seperti rumah semut. Batangnya berwarna keabuan beralur memanjang. Buahnya tergolong unik karena memiliki bagian menyerupai sayap panjang sebanyak 3 helai

Persebaran: Thailand, Malaysia, Sumatra, Kalimantan, Sarawak, Brunei dan Sabah, di daerah beriklim basah di dekat pantai sampai ketinggian 750 m dpl

Manfaat

Kayunya berharga sangat mahal dan resin damarnya berkualitas tinggi banyak di ekspor ke luar negeri untuk dimanfaatkan terutama dalam industri pernis dan cat serta pengolahan kimiawi lainnya. Bijinya menghasilkan minyak tengkawang digunakan dalam industri kosmetik serta pengganti mentega coklat dalam industri makanan