Nama Lokal Kerantungan
Nama Latin Durio oxleyanus Griff.
Family Malvaceae
Lokasi Penanaman VAK I.A No. Pohon : 32a
Nama Penanam Staf Kebun Raya Balikpapan
Kode Kolektor NN.0068
Tanggal Penanaman 13 Juni 2009
Tinggi Tanaman 2.5 m
Diameter Tanaman 2.3 cm
Usia Tanaman 11 tahun
Asal Tanaman Hutan Lindung Sungai Wain

Deskripsi

Tinggi Pohon mencapai 50 m dan Diameter pohon 90 cm.  Berdaun tunggal duduk. Bunga muncul pada ranting atau dahan yang tua. Buah berbentuk bulat mirip bola dengan diameter sekitar 10-15 cm, durinya panjang (3-4 cm), warna kulit buah hijau, tidak kuning. Buah yang masak dan jatuh ke tanah, tidak langsung merekah, tapi memerlukan waktu yang lama untuk merekah dengan sendirinya. Rasa daging buah tidak kalah dengan durian biasa, bertekstur lembut dan halus serta aroma  yang lebih wangi.


Persebaran : Semenanjung Malaysia, Sumatra dan Kalimantan (Sarawak, Sabah, Kalimantan Barat, Tengah, dan Kalimantan Timur).

Manfaat

Buahnya dapat dimakan. Kayunya digunakan untuk papan. Kulit kayu dan bijinya digunakan untuk tujuan pengobatan.